Wisata Pantai Senggigi Lombok,Nusa Tenggara Barat

by Unknown , at 02:10 , have 0 comments
Wisata Pantai Senggigi Lombok,Nusa Tenggara Barat-Siapa yang tak kenal pulau Lombok. Pulau dengan begitu banyak keindahan alam yang patut untuk dieksplorasi. Salah satu wisata yang patut untuk dikunjungi adalah Pantai Senggigi. Pantai Senggigi Lombok memiliki pesona akan keindahan panoramanya yang memanjakan mata. Tak heran jika banyak wisatawan luar negeri yang menyempatkan datang untuk menikmati keindahan Pantai Senggigi ini. Bukan berarti wisatawan lokal tak ada yang tertarik. Justru wisatawan dalam negeri juga sering memadati tempat ini sebagai tempat tujuan wisata trip atau backpacker.




Keindahan Pantai Senggigi Lombok dengan garis pantainya yang panjang akan lebih indah jika dilihat dari kejauhan dan juga ketinggian. Pasir Pantai Senggigi memiliki gradasi warna dari hitam ke putih sebagai akibat dari panjangya garis pantainya. Kondisi air lautnya juga begitu jernih dan juga ombaknya tidak terlalu besar sehingga cocok digunakan untuk olahraga air seperti snorkling.

Jika anda tak ingin ketagihan ke pantai ini maka anda jangan pernah ke pantai ini. Karena dengan keindahannya yang memikat mata saat anda berkunjung serta pengalaman wisata yang anda dapatkan di pantai ini akan membuat anda ketagihan untuk datang mengunjungi Pantai Senggigi. Tak heran jika turis mancanegara senang mengahabiskan waktu di pantai ini dengan berjemur, bermain pasir, berenang, snorkling atau hanya sekedar bermain-main saja.

Pantai Senggigi merupakan salah satu pantai favorit bagi wisatawan. Salah satu objek wisata lombok yang patut dikunjungi bagi anda para pecinta wisata laut sebagai tujuan wisata. Jika anda suka dengan snorkling, pantai ini cukup untuk memuaskan hasrat anda akan keindahan bawah laut. Jernihnya air laut dan juga kondisi terumbu karang yang masih terawat dan juga masih alami layak untuk menjadi tujuan snorkling banyak kalangan. Untuk anda yang tak memiliki peralatan snorkling, anda tak perlu khawatir. Di Pantai Senggigi menyediakan persewaan alat snorkling tak jauh dari gerbang masuk Pantai Senggigi.




Jika anda akan menuju pantai senggigi menggunakan transportasi seperti pesawat tentunya sangat mudah sekali. Dari Bandara Internasional Lombok2 memakan waktu kira-kira 1 jam, anda bisa menggunakan Bus Damri yang sudah tersedia di Bandara dengan tarif 30 ribu rupiah, namun jika anda menggunakan taksi tarifnya berkisar 170 ribu - 200 ribu Rupiah. 

Setelah menikmati keindahan Pantai Senggigi jangan lupa menikmati kuliner di Pantai Senggigi, anda tidak perlu khawatir di sepanjang Pantai Senggigi tersedia berbagai wisata kuliner yang bisa anda nikmati dari harga yang murah sampai harga yang mahal, selain itu jangan lupa juga menikmati kuliner khas Lombok seperti ayam taliwang dan plecing kangkung.

Itulah Informasi mengenai Pantai Senggigi, semoga bisa menjadi referensi dan bermanfaat bagi anda yang ingin berkunjung ke Lombok, Nusa Tenggara Barat, Indonesia. 
Wisata Pantai Senggigi Lombok,Nusa Tenggara Barat
Wisata Pantai Senggigi Lombok,Nusa Tenggara Barat - written by Unknown , published at 02:10, categorized as pantai NTT-NTB . And have 0 comments
No comment Add a comment
Cancel Reply
GetID

Translate

histats

My Blog List

Daftar Blog

info

Copyright ©2013 WISATA PANTAI INDONESIA by
Theme designed by Damzaky - Published by Proyek-Template
Powered by Blogger